Tuesday, 3 April 2012

Rapat Koordinasi dengan Mitra Kerja di Polres Aceh Tenggara

Penulis: admin 3

Rapat koordinasi di Aceh Tengg

Rapat koordinasi rutin yang diselanggarakan Polres Aceh Tenggara dengan mitra kerja berlangsung di Aula Polres Aceh Tenggara pada tanggal 29 Maret 2012. Rapat dihadiri oleh para Kapolsek, para Kasat sejajaran Polres Aceh Tenggara, Jasa Raharja Aceh Tenggara dan undangan lainnya.

Wakapolres Aceh Tengagra Kompol Bambang Eko Sik. Pada yang mewakili Kapolres Aceh tenggara menyampaikan beberapa penekanan kepada jajarannya agar konsen kepada kecelakaan di jalan raya mengingat korban kecelakaan yang cukup tinggi dengan korban Pelajar dan Mahasiswa. Untuk itu Wakapolres meminta kepada jajarannya untuk melakukan razia atau melakukan sosilaisasi di sekolah-sekolah tentang peraturan lalu lintas dan berkenderaan yang baik

Lebih lanjut Waka Polres meminta kepada Jasa Raharja ikut turut serta di dalam pencegahan kecelakaan lalu lintas dengan memasang papan himbauan di daerah rawan kecelakaan lalu lintas guna terciptanya deteksi dini kepada masarakat agar supaya lebih berhati hati dalam mengendarai kendaraan bermotor di jalan raya.
Pada kesempatan papan Penanggung Jawab Jasa Raharja di Aceh Tenggara M. Rizky Thamrin,SE., menyampaikan tentang tugas pokok Jasa Raharja dan dan tatacara memperoleh santunan dengan mudah cepat dan.

M. Rizky Thamrin, juga mengharapkan dukungan dari Polres Aceh Tenggara di dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada korban atau ahli waris korban kecelakaan lalu lintas di dalam hal memperoleh Laporan Polisi.

Labih lanjut, M. Rizky Thamrin, juga mengharapkan kepada masyarakat tentang kewajibannya melunasi Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ) di Samsat karena denga membayar SWDKLLJ dapat membantu pembayaran santunan kepada para korban dan ahli waris korban kecelakaan lalu lintas di jalan raya.

Sumber: Humas Jasa Raharja Aceh

Komentar