Tuesday, 12 March 2019

Jalan Berlubang Makan Korban di Aceh Utara, Satu Orang Meninggal Dunia

Penulis: admin 3

Kecelakaan maut kembali terjadi di jalan Lapang-Lhoksukon, tepatnya di kawasan Gampong Matang Tunong, Kecamatan Lapang, Kabupaten Aceh Utara, Selasa (12/3).

Peristiwa maut yang terjadi sekitar pukul 13.30 WIB itu menewaskan seorang pelajar SMP 1 Lapang bernama Nazir (14) warga Gampong Merbo Jurong, Aceh Utara.

Kapolres Aceh Utara, AKBP Ian Rizkian Milyardin melalui Kasat Lantas, Iptu Sandy Titah Nugraha mengatakan kejadia bermula saat sepeda motor yang dikendarai korban bersama rekan yang diboncengnnya M Aziz (14) melaju dari arah Lapang menuju Lhoksukon diduga dengan kecepatan tinggi.

“Setibanya di lokasi kejadian, sepeda motor hilang kendali saat menhindari lubang, sehingga korban menabrak seorang pejalan kaki yang ada di kirinya, sehingga korban terjatuh dan kehilangan nyawanya,” kata Kasat kepada AJNN.

Kasat menambahkan, sementara kawan yang diboncengnya itu mengalami luka ringan, sementara pejalan kaki bernama Rahmatullah, warga Cot Murong, Kecamatan Baktia Barat, Aceh Utara mengalami luka berat.

“Usai kejadian korban di bawa ke Rumah Sakit Cut Meutia, sementara barang bukti sudah diamankan ke Unit Laka Lantas Polres Aceh Utara,” imbuh Kasat.

//www.ajnn.net/news/jalan-berlubang-makan-korban-di-aceh-utara-satu-orang-meninggal-dunia/index.html

Komentar